Setiap tahun, Menteri Kesehatan menganugerahkan penghargaan khusus bagi ASN berprestasi di lingkungan Kementerian Kesehatan sebagai bentuk apresiasi dan dorongan bagi seluruh ASN untuk bekerja penuh dedikasi, berorientasi pada hasil, dan tetap menghargai proses. Penghargaan ASN berprestasi tahun ini diberikan pada saat upacara peringatan Hari Kesehatan Nasional Tahun (HKN) ke-60 tanggal 12 November 2024 di Kantor Kementerian Kesehatan, Kuningan Jakarta. Dalam acara tersebut Menteri Kesehatan Budi G. Sadikin bertindak sebagai inspektur upacara.
Proses seleksi penghargaan ini sangat ketat, dimulai dari tahap administrasi, penilaian mendalam oleh panitia seleksi, hingga wawancara akhir. Tim seleksi terdiri dari perwakilan berbagai unit kerja, termasuk perwakilan dari Kemenpan RB, untuk menjamin seleksi yang adil dan menyeluruh. Penghargaan ASN Berprestasi Tahun 2024 terbagi dalam tiga kategori utama: Inspiring Leader, Best Team Leader, dan Best Innovator.
Pegawai di lingkungan Direktorat Jenderal Tenaga Kesehatan (Ditjen Nakes) berhasil mendominasi penghargaan dengan raihan 11 dari total 18 penghargaan, membuktikan komitmen luar biasa dari ASN Ditjen Nakes dalam pengembangan SDM kesehatan di Indonesia.
Pada kategori Inspiring Leader, tiga ASN inspiratif tampil sebagai pemenang, yakni R.R. Sri Arini Winarti Rinawati dari Poltekes Kemenkes Medan (Terbaik 1), Sjamsul Ariffin dari Balai Pelatihan Kesehatan Ciloto (Harapan 2), dan Sri Rahayu dari Poltekkes Kemenkes Denpasar (Harapan 3).
Untuk kategori Best Team Leader, pemenang terbanyak berasal dari Poltekkes Kemenkes Yogyakarta. Novi Husmarini meraih peringkat Terbaik 1, diikuti Yani Puspitasari (Terbaik 3), dan Firlina (Harapan 1). Wawan Wahyudin dari Balai Pelatihan Kesehatan Ciloto melengkapi daftar ini dengan peringkat Harapan 3.
Sementara itu, untuk kategori Best Innovator diberikan kepada Elanda Fikri dari Poltekkes Kemenkes Bandung (Terbaik 2), Christina Natalia Devina dari Poltekkes Kemenkes Jakarta III (Terbaik 3), Hetty Astri (Harapan 1), dan Rodhi Hartono dari Poltekkes Kemenkes Semarang (Harapan 2).
“Kami akan terus berkomitmen untuk terus memacu semangat ASN di lingkungan Ditjen Nakes agar bekerja keras, tulus, serta adaptif dalam menghadapi tantangan yang terus berkembang”, ujar Sekretaris Ditjen Nakes, Albertus Yudha Poerwadi, pasca upacara memeringati HKN ke-60. Penghargaan ini diberikan langsung oleh Menteri Kesehatan Budi G. Sadikin kepada seluruh pemenang ASN Berprestasi Tahun 2024 di lingkungan Kementerian Kesehatan. Harapannya penghargaan ini dapat menjadi motivasi kepada ASN di lingkungan Direktorat Jenderal Tenaga Kesehatan agar mengedepankan profesionalitas, dan terus melakukan inovasi yang berguna untuk kebaikan SDM Kesehatan di seluruh Indonesia. (Ah)
Seleksi Kolegium Kolegium Kesehatan Indonesia
Penyusunan Bezetting dan Formasi ASN Tahun 2024 di Lingkungan Ditjen Nakes
AKSELARASI PEMENUHAN KEBUTUHAN DOKTER SPESIALIS MELALUI PROGRAM PENDIDIKAN DOKTER SPESIALIS (PPDS) BERBASIS RUMAH...